Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

[TUTORIAL] Cetak Sertifikat Vaksinasi Covid-19 Online

 TUTORIAL - Mendownload Sertifikat Vaksinasi Covid-19 online

Bagi sobat yang sudah mengikuti anjuran pemerintah dalam vaksinasi Covid-19, baik dosis 1 atau dosis 2, bisa mengunduh atau mendownload sertifikat vaksinasi covid-19 pada web pedulilindungi.id

Berikut tutorial mendownload sertifikat vaksinasi covid-19

[TUTORIAL] Cetak Sertifikat Vaksinasi Covid-19 Online


1. Dengan menggunakan browser, buka situs pedulilindungi.id

2. Klik login/register pada menu kanan atas

[TUTORIAL] Cetak Sertifikat Vaksinasi Covid-19 Online

3. Pilih login dengan menggunakan nomor telepon, masukan nomor HP yang kamu pakai untuk registrasi saat vaksinasi, klik captcha, lalu klik Masuk

4. Cek SMS yang masuk berisi kode OTP untuk verifikasi. 

5. Masukan kode tersebut pada tabel yang tersedia, klik verifikasi, sehingga kamu akan kembali menuju halaman awal dengan status kamu sudah login. Bedanya adalah sekarang kamu bisa cek ada nama kamu di pojok kanan atas, yang menunjukkan kamu sudah berhasil login.


[TUTORIAL] Cetak Sertifikat Vaksinasi Covid-19 Online

6. Pada menu di bawah nama kamu ini, ada menu Akun Saya, Kotak Masuk, Riwayat Tiket dan Vaksin, Sertifikat Vaksin dan menu keluar.

7. Untuk mendownload sertifikat vaksinasi covid-19 kamu klik menu Sertifikat Vaksin

8. Klik namamu, lalu muncul pilihan unduhan sertifikat vaksinasi dosis 1 dan dosis 2.

[TUTORIAL] Cetak Sertifikat Vaksinasi Covid-19 Online

9. Pilih sertifikat yang mau kamu donwload, muncul tombol Download di kanan bawah, lalu simpan sertifikat vaksinasi dalam bentuk file .jpg
10. Selanjutnya bisa kamu cetak ke dalam kartu seukuran ID Card, atau dicetak menggunakan kertas dan tinta printer biasa.

Demikian semoga bermanfaat ya..


penelusuran terkait : pedulilindungi.id, download sertifikat vaksin, sertifikat vaksin, peduli lindungi, aplikasi peduli lindungi 




Posting Komentar untuk "[TUTORIAL] Cetak Sertifikat Vaksinasi Covid-19 Online"